Kamis, 12 Januari 2017

TIGA RUMUS SELAMAT

*MUTHOLAAH   Vol.49*     08/12/2016


TIGA  RUMUS  SELAMAT



🏗🍥🏗🍥🏗🍥🏗🍥🏗🍥🏗

_عن عقبة بن عامر الجهني رضي الله عنه قال: قلت:_ 
_يا رسول الله , ما النجاة؟ , قال:_

  *(( أَمْسِكْ عَلَيْكَ لِسَانَكَ وَلْيَسَعْكَ بَيْتُكَ وَابْكِ عَلَى خَطِيئَتِكَ ))*


انظر صحيح الجامع: 1392 

Artinya:

_Dari ‘Uqbah bin ‘Aamir رضي الله عنه berkata, “Aku bertanya kepada Rosuulullooh صلى الله عليه وسلم, apakah An Najaat itu (selamat)?” Beliau صلى الله عليه وسلم menjawab:
“Hendaknya kamu kendalikan mulutmu, Lapangkanlah rumahmu dan tangisilah kesalahanmu.”

(HR. At Tirmidzi : 2406 dan Ahmad 17488, Hadits Sohih).

🏗🍥🏗🍥🏗🍥🏗🍥🏗🍥🏗

✍ PENGERTIAN  HADITS ✍ :

🌸Ada tiga hal yang menyebabkan kepada keselamatan, menahan lisan, melapangkan rumah, dan menangisi dosa.

🌸 Kalimat "Kendalikan mulutmu" maksudnya menyeleksi setiap ucapan yang keluar dari lisan. Hanya perkataan-perkataan yang baik saja yang diucapkan dan menahan semua perkataan yang menimbulkan dosa. Karena mulut merupakan sumber malapetaka dunia maupun akhirat. Banyak orang yang mulia karena lisan namun sebaliknya banyak juga yang hina karena ulah lisannya. 

🌸“Ibnu Abbas radhiyallahu ‘anh mengomentari ayat : _“Tiada suatu ucapan pun yang diucapkannya melainkan ada di dekatnya malaikat pengawas yang selalu hadir” (QS : Qoof : 18)._ Maksudnya ditulis setiap apa ia ucapkan, dari hal yang baik atau yang buruk, sampai-sampai ditulis perkataanya: _“Saya makan, saya minum, saya pergi, saya datang dan saya melihat”._   
Subhanallah demikian detailnya malaikat mencatat ucapan manusia.

🌸Disebutkan dalam sebuah cerita tentang Imam Ahmad rahimahullah bahwa beliau merintih ketika sakit yang beliau derita, lalu disampaikan kepada beliau bahwa Tahwus rahimahullah pernah berkata:
_Malaikat akan menulis segala sesuatu sampai rintihan maka tidak pernah Imam Ahmad merintih setelah itu sampai beliau meninggal.”_
(Lihat kitab tafsir Ibnu Katsir).

🌸Kalimat "lapangkanlah rumahmu" bermakna jadikanlah rumahmu se nyaman dan se menarik mungkin supaya kamu betah untuk tinggal ber lama-lama di rumah. Dengan begitu diharapkan supaya kamu tidak banyak keluar rumah dan memanfaatkan waktu untuk tekun beribadah kepada Allah. 

🌸 Anjuran  mendesain rumah  se nyaman mungkin.  Selaian untuk kenyamanan ibadah, dengan banyak tinggal di rumah maka akan menjaga diri dari banyak dosa dan fitnah atau kemungkinan terpengaruh pergaulan yang menyesatkan. Jadi intinya dengan banyak tinggal di rumah merupakan langkah yang ideal untuk aman dari kemaksiatan dan dosa. 

🌸Kalimat "Tangisilah kesalahanmu" maksudnya menyesali dosa-dosa yang telah diperbuat, dengan cara bertobat dan menyesal serta berjanji untuk tidak mengulangi lagi. Dengan begitu hidup akan selalu ada perbaikan dan perbaikan hingga akhirnya menjadi insan mulia pilihan Allah SWT. Amiin.

💐  MT AS SAKINAH 💐

http://talimassakinah.blogspot.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar